PURBALINGGA – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Purbalingga menggelar Jalan Sehat yang diikuti para guru dan anggota keluarganya, Minggu (27/11) dengan titik finish di Alun-alun. Jalan sehat ini diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT Ke-77 PGRI dan Hari Guru Nasional 25 November 2022.
Jalan sehat ini diikuti oleh ribuan peserta mengingat doorprize yang dijanjikan sangat menarik. Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi SE BEcon MM mengungkapkan hadiah yang diberikan diantaranya : 25 unit sepeda, 1 sepeda listrik, 2 unit mesin cuci, 2 televisi, 2 unit kulkas, 7 kompor gas, 2 unit sepeda motor dan lain sebagainya.
“Tidak cukup sampai disini, Pagi hari ini Ibu Bupati akan memberikan Grand Prize satu keberangkatan umroh gratis dari Pemkab Purbalingga,” kata Bupati Tiwi.
Bupati menuturkan, hadiah menarik yang diberikan ini merupakan bentuk apresiasi pemerintah terhadap dedikasi yang telah dilakukan para guru di Purbalingga dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. Bupati mengucapkan terima kasih atas kontribusi dharma bhakti kerja keras perjuangan mereka selama ini.
“Panjenengan ini adalah pahlawan-pahlawan pendidikan yang tentunya memiliki kontribusi besar dalam pembangunan sektor pendidikan di Kabupaten Purbalingga,” katanya.
Related posts
Error: No posts found.
Make sure this account has posts available on instagram.com.
Youtube
Kategori
- Ekonomi (111)
- Keagamaan (190)
- Kesehatan (114)
- Lingkungan (36)
- Masyarakat (822)
- Pemerintahan (449)
- Pendidikan (74)
- Uncategorized (12)
- Wisata & Kuliner (28)