PURBALINGGA – Pengurus Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Purbalingga menemui Bupati Dyah Hayuning Pratiwi (Tiw), Senin (15/11/2021). Sejumlah persoalan dibahas dalam pertemuan tersebut. Diantaranya terkait sinergitas dalam pelaksanaan program pendidikan.
“Hari ini teman teman pengurus MKKS SMP Kabupaten Purbalingga melakukan audensi dengan Bupati. Banyak hal yang kami sampaikan. Mulai dari kepengurusan, program kerja MKKS SMP serta apa yang kami bisa lakukan untuk mendukung misi dan visi bupati terutama terkait di bidang pendidikan,” kata Ketua MKKS SMP Purbalingga, Runtut Purnomo.
Dalam audensi tersebut pengurus MKKS SMP didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Purbalingga Tri Gunawan Setyadi. Dalam kesempatan itu Tri Gunawan menyampaikan MKKS SMP siap bekerja sama dengan Dindikbud untuk melaksanakan program pendidikan.
“Terutama bagaimana meningkatkan kualitas sumber daya manusia untuk mendukung pembangunan bidang tersebut,” ungkapnya.
Bupati Tiwi dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi kepada MKKS SMP yang sudah mendukung pelaksanaan program pemerintah dalam bidang pendidikan. Tiwi berharap MKKS juga bisa memantau pelaksanaan Pendidikan Tatap Muka (PTM) di sekolah yang mulai dilaksanakan.
“Kami siap membuka komunikasi dengan MKKS terutama untuk mendukung kesuksesan program pendidikan di Kabupaten Purbalingga,” tandasnya.
Related posts
Error: No posts found.
Make sure this account has posts available on instagram.com.
Youtube
Kategori
- Ekonomi (111)
- Keagamaan (190)
- Kesehatan (114)
- Lingkungan (36)
- Masyarakat (822)
- Pemerintahan (449)
- Pendidikan (74)
- Uncategorized (12)
- Wisata & Kuliner (28)